WAKIL BUPATI SELUMA MENGHADIRI PEMBUKAAN GELAR TEKNOLOGI TEPAT GUNA NUSANTARA XXIII TAHUN 2022

Cirebon, Media Center Kabupaten Seluma – Wakil Bupati Seluma Drs Gustianto didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Seluma Nopetri Elmanto, S.Sos, M.Si menghadiri acara Pembukaan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Nusantara XXIII Tahun 2022 yang berlangsung di Ballroom Aston Hotel Kabupaten Cirebon Jawa barat yang dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 19 Oktober 2022.
TTG Nusantara ke XXIII dibuka langsung oleh Menteri Desa PDTT Gus Abdul Halim Iskandar yang melibatkan seluruh kota/kabupaten dan Provinsi se-Indonesia. Dalam event tahunan tersebut menampilkan ratusan inovasi penemuan teknologi yang dipamerkan dari tiap daerah dan Provinsi di Indonesia.
TTG Nusantara bertujuan untuk memasyarakatkan inovasi hasil teknologi yang diisi dengan temu bisnis, pameran Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), lokakarya, widya wisata hingga rapat koordinasi teknis (Rakornis),
Ada 3 kategori yang dilombakan dalam TTG yaitu kategori TTG unggulan, kategori TTG inovasi dan kategori Posyantek Desa berprestasi. (FN)

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
On Key

Related Posts