UPACARA MEMPERINGATI HARI PAHLAWAN KE-74 DAN HARI KESEHATAN NASIONAL KE-55 DI KABUPATEN SELUMA

Tais, Media Center Kabupaten Seluma – Bupati Seluma H. Bundra Jaya, SH, MH dan Wakil Bupati Seluma Drs. Suparto, M.Si. bersama seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma mengikuti Upacara Bendera memperingati Hari Pahlawan Ke-74 dengan tema “Aku Pahlawan Masa Kini” dan Upacara Hari Kesehatan Nasional Ke-55 dengan tema “Generasi Sehat Indonesia Unggul,” Senin (11/11/2019) di Halaman Kantor Bupati Seluma.

Sedangkan yang bertindak sebagai Inspektur upacara Dandim 0425/Seluma Letkol Inf Wiwit Jalu Wibowo dan sebagai Komandan Upacara Kapten Inf Suryanto Sulistyo serta yang bertugas Pembaca UUD 1945 adalah Serda Abdul Jafar Sodik.

Upacara yang berlangsung khidmat ini dihadiri juga oleh Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Seluma, Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma Irihadi, S.Sos. M.Si, Forkopimda Kabupaten Seluma, para Staf Ahli, Asisten, Purnawirawan, Tim Penggerak PKK Kabupaten Seluma dan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Seluma, ibu-ibu Persit dan Ibu-ibu Bhayangkari Kabupaten Seluma serta Pejabat Eselon II dan III di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma.

Sedangkan peserta Upacara terdiri dari pasukan TNI dan Polri, Satpol PP, Perhubungan, Tenaga Kesehatan serta ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma.

Inspektur Upacara Dandim 0425/Seluma Letkol Inf Wiwit Jalu Wibowo menyampaikan Amanat Menteri Sosial Juliari P Batubara yang isinya antara lain “menjadi Pahlawan masa kini dapat dilakukan oleh siapapun warga negara Indonesia, dalam bentuk aksi-aksi nyata memperkuat keutuhan NKRI, seperti tolong menolong sesama yang terkena musibah, tidak melakukan provokasi yang dapat mengganggu ketertiban umum, tidak menyebar berita hoax, tidak melakukan perbuatan anarkis atau merugikan orang lain dan sebagainya”.

Juga menyampaikan Sambutan Menteri Kesehatan RI dr. Terawan Agus Putranto yaitu antara lain “Menegaskan arahan Presiden RI, bahwa ada dua isu kesehatan utama yang harus diselesaikan terkait membangun SDM yang berkualitas, yaitu “Stunting” dan “Jaminan Kesehatan Nasional.” Sementara ada dua isu kesehatan lainnya yang juga harus diatasi yaitu tingginya harga obat dan alat kesehatan, serta masih rendahnya penggunaan alat kesehatan buatan dalam negeri. Hal-hal tersebut akan menjadi fokus perhatian kita bersama untuk dapat segera diupayakan solusinya”.

Setelah upacara dilanjutkan dengan penyerahan mobil Ambulan dan kendaraan operasional roda 4 yang sumber dananya dari DAK Tahun 2019 oleh Bupati Seluma kepada Puskesmas Gunung Kembang sebanyak 2 unit mobil Ambulan dan 2 unit mobil double gardan untuk Puskesmas Renah Gajah Mati.

Kemudia penyerahan Piagam Penghargaan kepada Puskesmas Air Periukan merupakan Puskesmas berprestasi peringkat I (satu) dengan kategori Puskesmas Pedesaan tingkat Kabupaten dan Provinsi, Puskesmas Dusun Tengah merupakan Puskesmas berprestasi peringkat I (satu) kategori Puskesmas Sangat Terpencil Tingkat Kabupaten dan Provinsi, Puskesmas Tumbu’an merupakan Pelaksanaan PIS-PK terbaik tingkat kabupaten dan Provinsi serta Tenaga Kesehatan Teladan yang juga merupakan tenaga teladan tingkat Kabupaten dan Provinsi Bengkulu.

Memperingati Hari Kesehatan Nasional ke- 55 ini Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum Daerah Tais mengadakan pelayanan pemeriksaan deteksi dini resiko penyakit tidak menular gratis seperti pemeriksaan tekanan darah, gula darah, golongan darah, kolesterol, asam urat dan pengukur kadar karbon monoksida pada perokok.(EM/HbS).

MC Kabupaten Seluma/Kominfo Seluma.

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

On Key

Related Posts